9 Kanal YouTube Influencer K-POP Indonesia
Siapa yang tidak tahu dengan K-POP
yang semakin hari semakin menjadi perbincangan semua orang di dunia, tidak
terkecuali di Indonesia. Dengan jumlah populasi Indonesia yang besar, tidak
mengherankan kalau Indonesia menjadi salah satu negara dengan jumlah pecinta
budaya pop negeri ginseng terbesar. Nah, berikut ini ada daftar 9 kanal Youtube
dari influencer K-POP Indonesia yang bisa banget kamu subscribe, nih. Yuk, cek
satu per satu Aku udah sisipkan link di setiap namanya ya, tinggal klik untuk nonton.
Mantan Stand-Up Comedian yang
sekarang sudah banting kemudi menjadi K-POP Influencer ini rutin mengunggah
vidio di kanal youtube miliknya tentang vidio reaksi. Cara bicaranya yang
jenaka dengan kata-kata random, berhasil menggaet 500 ribu lebih orang untuk
berlangganan dan menonton vidio unggahannya. Alphiandi juga terkenal sebagai
fanboy yang berprestasi, lho. Dirinya sempat menjadi juara 1 mewakili Indonesia
di ajang K-POP World Festival pada tahun 2017, karena kemampuan nge-rap nya Alphi
bersama teman duetnya saat bernanyi di atas panggung ajang perlombaan tersebut,
Tiffani Afifa.
Dokter cantik berhijab yang selalu
menyempatkan waktunya diantaranya jadwal yang padat untuk mengunggah vidio
menyanyi. Kemampuan bernanyinya sudah terbukti dan tidak usah diragukan lagi,
terbukti dirinya bersama Alphi berhasil menyabet juara 1 di World K-POP
Festival tahun 2017 kemarin. Kebanyakan cover lagu yang diunggah oleh Tiffani berupa lagu-lagu bernuansa
sendu, alias Ballad. Ayo, yang hobi ngegalau, bisa banget nih mampir ke kanal
youtube miliknya untuk ikut melow bareng-bareng Tiffani.
Namanya mungkin sudah tidak terlalu
asing lagi, karena terhitung cukup sering mencoba peruntungan di berbagai ajaang
pencarian bakat di layar kaca televisi. Pria bernama lengkap Reza Darmawangsa
ini, jagoan banget kalau cover lagu-lagu ngehits, lho. Tidak jarang vidio
menyanyi yang diunggahnya masuk dalam salah satu deretan vidio trending.
Walaupun Reza piawai menyanyikan berbagai genre musik
selain K-POP. Tapi, dirinya begitu lekat dengan identitas sebagai salah satu
dari Influencer K-POP Indonesia. Jumlah Subsciber di kanal youtube miliknya bahkan sudah menyentuh angka 1
Juta.
Jennifer Wirawan atau yang lebih
senang disapa JW, sudah mulai mengunggah vidio di kanal youtube miliknya sejak
6 tahun yang lalu. Mahasiswi salah satu universitas swasta yang
baru saja menyelesaikan tugas akhir ini, kerap mengunggah vidio cover miliknya
menyanyikan berbagai tembang lagu K-POP dengan gayanya yang khas. Tidak jarang,
liriknya dibuat menjadi dua bahkan tiga bahasa sekaligus dalam satu vidio
dirinya menyanyi, melengkapi suaranya yang merdu dan tingkah yang menggemaskan.
Kanal youtube yang khusus dibuat sebagai salah
satu sumber informasi terbaru dari dunia K-POP ini rajin banget bagi info-info
paling update, lho. CoppaMagzTV juga punya akun instagram yang
rutin mengunggah postingan tentang berbagai hal berbau K-POP. Jadi, untuk
kamu-kamu yang haus informasi baru seputar apa yang terjadi dengan idola kamu,
buruan segera cek kanal youtube mereka dan bisa pantau akun instagram mereka
juga.
Kanal youtube yang dinahkodai oleh dua orang,
alias sepasang kekasih, Natya Shina dan Rendy Pritananda, sudah memiliki lebih
dari 1 juta subcribers, lho. Kebanyakan dari unggahan vidio mereka berfokus
pada vidio cover dance K-POP. mereka rutin membagikan
tutorial-tutorial dance kepada para penontonnya. Penasaran dengan keluwesan dan
kelincahan mereka menarikan dance K-POP? Yuk, segera ke kanal youtube mereka.
Kalau mampir ke kanal youtube yang satu ini,
siap-siap perut kalian akan sakit karena kebanyakan terbahak-terbahak tertawa
oleh Geraldy. Tingkah laku dirinya yang selalu mengundang tawa begitu kocak
dalam setiap vidionya. Unggahan vidionya beragam dengan bertemakan dunia K-POP.
Efek perut sakit kebanyakan ketawa tanggung sendiri. Vidio-vidio menghibur
miliknya bisa kalian d kanal youtube nya, Geraldytan Channel.
Perempuan berbadan mungil dengan suara luar
biasa ini sudah aktif mengunggah vidio dirinya menyanyikan cover lagu-lagu K-POP
sejak tiga tahun terakhir. lagu K-POP dari boy group atau pun girl group sudah
banyak sekali dinyanyikan oleh dirinya. Yang penasaran, bisa langsung segera
mengecek vidio-vidio cover menyanyi nya di youtube NADAVID.
Tingkah lakunya tidak kalah kocak dengan Geraldytan atau Alphiandi, pria bernama lengkap Ago Rival
Pramono ini rutin menghibur penontonnya dengan vidio cover dance dirinya
menirukan gerakan berbagai boy group KPOP. Dirinya yang
lebih terkenal di media sosial instagram berkat usahanya mengunggah
vidio-vidio singkat dance miliknya ini, ternyata juga punya kanal youtube
sendiri dengan nama yang juga sama, Agorivalll.
Ternyata, ada banyak hal positif yang bisa
dibuat dengan menjadi fan boy atau fan girl.
Tidak jarang dari mereka banyak yang berprestasi di bidang masing-masing,
bahkan ada yang rela mencuri waktu dari kesibukan keseharian demi menyalurkan
hobi dan menghibur. Diantara 9 Influencer K-POP Indonesia dengan
masing-masing kanal youtube mereka, mana nih favorit kalian?
Yah aku gak ada kenal satupun hehe
ReplyDeletetak kenal maka kenalan
DeleteAku suka liat IG-nya Geraldytan.
ReplyDeletedia lucu parah kan ehe
DeleteWow, halyu wave bikin orang Indonesia kebanjiran subscriber, Hehehe,jadi YouTube influencer Skr jadi pekerjaan yg menggiurkan, well nice information
ReplyDeleteyuk teman-teman blogger, kita rame-rame jadi youtuber.
DeleteFav ku ga ada di sini 😁
ReplyDeletesiapa kak? boleh tahu?
DeleteHaduh buta akan ilmu K-POP, berasa nyambung"in dulu
ReplyDeletewaduh ilmu kpop ahaha
Delete